Graecia Lugito
Pisang tongka langit, dengan keunggulan kandungan nutrisinya, menjadi fokus dalam mengatasi tingginya angka stunting, rendahnya status gizi, serta menjaga ketahanan pangan nasional. Program pengabdian kepada masyarakat ini merupakan kolaborasi civitas akademika ITB dari FTI dan SITH bekerja sama dengan FMIPA Universitas Pattimura dan UMKM di kota Ambon. Melalui workshop yang bertajuk “Upaya Pelestarian dan Pemanfaatan Pisang Tongka Langit untuk Meningkatkan Perekonomian Masyarakat Maluku”, program ini telah memberikan pemahaman dan motivasi kepada 50 petani di berbagai pulau di Maluku (Nusalaut, Seram, Saparua, Haruku, Tulehu, dan Ambon) untuk membudidayakan pisang tongka langit. Membekali para petani dengan pengetahuan teknik budidaya, teknik pengolahan pasca panen, inovasi pemrosesan, serta diversifikasi produk turunan pisang tongka langit. Semangat kolaborasi bersama petani dan Mitra UMKM untuk menggerakan roda perekonomian melalui pemanfaatan pisang tongka langit telah diinisiasi. Untuk menjaga keberlanjutan dampak program ini, jalur distribusi pasokan bahan baku dari petani dan distribusi produk ke mitra UMKM telah dipetakan. Rumah produksi pisang tongka langit yang dilengkapi dengan mesin pengering hasil rancangan civitas akademika ITB telah beroperasi di Unpatti. Komoditas yang mungkin telah terlupakan, kini muncul sebagai aset berharga yang dapat memberikan dampak positif pada pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Maluku.
Pembekalan terhadap teknik pengawetan, pengemasan, dan strategi pemasaran produk masih dibutuhkan untuk menjamin perputaran roda perekonomian yang berkesinambungan.
Penduduk Kecamatan Nusalaut memiliki pengetahuan tentang teknik budidaya, tingkat kematangan buah, dan teknologi penanganan komoditas hasil panen pisang Tongka Langit untuk diolah lebih lanjut menjadi tepung pisang di unit Pengolahan Unpatti, serta pemanfaatannya dalam meningkatkan status gizi lokal.; Pemetaan jaringan pasok bahan baku pisang tongka langit terutama dari Nusalaut; Penjejakan jaringan distribusi produk pangan turunan pisang tongka langit.