Maman Budiman
Ada banyak cara untuk melakukan penghematan konsumsi energi AC, misalnya menggunakan AC hemat energi (retrofit) atau mengurangi waktu penggunaan (time of use) dan mencegah pengaturan termostat AC yang terlalu dingin. Pengurangan waktu penggunaan AC bisa dilakukan dengan melakukan otomasi berdasarkan beberapa variabel input, seperti penjadwalan ON/OFF AC, ada atau tidak ada penghuni ruang tersebut, jumlah penghuni, temperatur dalam ruangan (indoor) dan luar ruangan (outdoor), jendela atau pintu ruangan terbuka/tertutup, setting termostat AC pada suhu nyaman (22o C – 24o C), melakukan pengendalian pada bagian kompresor AC, dan sebagainya. Teknologi Internet of Things (IoT) bisa digunakan untuk melakukan otomasi tersebut diatas. Pada teknologi IoT ini, setiap benda (thing) mempunyai representasi (wakil) di dunia maya, sehingga benda tersebut bisa bertukar data dengan benda-benda lainnya (M2M) di dunia maya, mengirimkan data tersebut ke suatu proses untuk dianalisis, dihubungkan dengan aturan-aturan operasional (rule-engine), sedemikian rupa sehingga tujuan dari otomasi tersebut bisa dicapai dengan optimal. Pada penelitian ini, teknologi IoT dicoba diterapkan untuk pengendalian air-conditioner (AC) sebenarnya. Kata Kunci : Energi AC, Teknologi Internet, Otomatis ON/OFF, Air-conditioner (AC).
Penerapan Teknologi Tepat Guna
-