Ade Engkus Kusnadi
Menyiapkan masyarakat, khususnya guru-guru Sekolah Dasar (SD) di sekitar IKN yang adaptif terhadap perubahan dengan bekal pemahaman yang mantap mengenai nilai-nilai kebangsaan.
Berikut beberapa manfaat kegiatan bagi masyarakat: 1. Meningkatkan kemampuan resolusi konflik di kalangan masyarakat. 2. Meningkatkan pemahaman mengenai keragaman bangsa Indonesia. 3. Mewujudkan keterbukaan dalam upaya menyelesaikan berbagai persoalan yang berkembang di masyarakat. Dampak Terhadap Otoritas Setempat dan Program Pemerintah: Melalui kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat (PPM) yang dilakukan oleh Tim dari ITB diharapkan akan mendorong suksesi program-program pemerintahan setempat yang turut melibatkan masyarakat setempat. Pemerintah dapat secara optimal dalam menggali potensi masyarakat. Dampak Terhadap Tim Peneliti: Melalui kegiatan ini, anggota tim dapat memaksimalkan roadmap penelitian yang ada khususnya pada pemantapan karakter abadi 21. Selain itu, kegiatan ini merupakan kontribusi nyata tim dalam memberikan pendampingan kepada masyarakat pada upaya penyelesaian persoalan-persoalan yang muncul.