Perluasan Implementasi Sistem Informasi Energi Listrik untuk Membangun Budaya Hemat Energi di Lingkungan Kampus ITB
Nama Peneliti (Ketua Tim)

Edi Leksono



Ringkasan Kegiatan

Dikarenakan harga listrik yang berubah-ubah setiap bulannya, serta kualitas listrik PLN yang tidak bisa diprediksi seperti tegangan listrik yg turun naik serta frekuensi listrik yang bergeser dari yg seharusnya, maka dibutuhkan sistem untuk mengukur kualitas serta kuantitas dari listrik yang dikonsumsi agar selanjutnya dapat dilakukan penanganan demi mencegah masalah yang ditimbulkan dari kualitas listrik PLN yang tidak dapat diprediksi tersebut. Rencana awal lingkup pelaksanaan PM yang tercantum pada proposal adalah implemetasi di MDP dan di beberapa SDP Gedung Benny Subianto ITB saja, namun ketika pelaksanaan PM kebutuhannya cukup untuk di incoming MDP Gedung Benny Subianto / Labtek V , MDP Gedung Yusuf Panigoro / Labtek VII dan MDP Gedung Achmad Bakrie / Labtek VIII, ITB. Sistem ini diharapkan dapat secara langsung membantu meningkatkan (”electricity awareness”) kesadaran civitas akademika ITB dalam penggunaan energi listrik yang efektif dan efisien, untuk mendukung kebijakan konservasi energi di Indonesia, membantu pihak operator seperti sarana-prasarana ITB mengetahui kualitas listrik dalam menjaga operasional keandalan listrik ITB, serta pihak manajemen yaitu pimpinan ITB yang dapat mengetahui estimasi besaran finansial pengeluaran listrik ITB. Program ini juga akan semakin mewujudkan ITB sebagai Smart and Green Campus terutama di bidang energi yang selanjutnya dapat membantu konservasi energi di dalam kampus ITB.



Capaian

Penerapan Teknologi Tepat Guna



Testimoni Masyarakat

Khususnya untuk dilingkungan ITB sendiri, walaupun beberapa gedung sudah memasang metering di setiap incoming PLN di MDP, namun belum bisa dilakukan perekaman data digital secara terpusat, dan hanya bisa dilihat secara lokal saja di display LCD metering digital yang terpasang di gedung.