Agus Suharjono Ekomadyo
Proposal pengabdian masyarakat ini disusun dengan gagasan bagaimana lingkungan binaan bisa menjadi mediator aktivitas pengolahan kolam ikan yang terpadu dan berkelanjutan. Mitra utama kegiatan ini adalah Pondok Pesantren Sirojul Huda Soreang. Kasus yang dipilih adalah perencanaan lansekap agrowisata pondok pesanteren Sirojul Huda Soreang melalui pengembangan konsep agrowisata. Fasilitas ini diharapkan menjadi simpul untuk bagi integrasi jejaring aktivitas sosial dalam hal pengelolaan kolam ikan dengan konsep agrowisata berbasis budaya air masyarakat Sunda . Diharapkan, lewat fasilitas yang dirancang, warga pesanteren Sirojul Huda Soreang bisa berpartisipasi aktif dalam perencanaan dan pengelolaan lansekap agrowisata. Perancangan dilakukan dengan pendekatan desain kolektif dengan memperhatikan relasi antar aktor yang terlibat. Dengan pendekatan ini, maka peran proses dan hasil desain adalah membuat relasi-relasi baru yang mampu memperluas jejaring yang sudah ada. Kegiatan ini diharapkan menjadi model bagaimana desain menjadi agen inovasi budaya. Tim PM menyumbangkan rancangan untuk perencanaan lansekap agrowisata Pondok Pesantren Sirojul Huda Soreng, Bandung. Manfaat dari dilaksanakannya kegiatan PM ini adalah tersusunnya rancangan fasilitas lansekap agrowisata Pondok pesantren Sirojul Huda Soreang, Bandung, dan meningkatnya pengetahuan para pelaku tentang pengelolaan kolam ikan sebagai agrowisata di daerah tersebut.
Penerapa Karya Seni/Desain/Arsitektur/Perencanaan Wilayah, Penerapan Karya Tulis
Kegiatan (Pengabdian Masyarakat) ini merupakan keberlanjutan kegiatan pengabdian masyarakat yang memberikan rancangan lingkungan binaan bagi mitra dengan basis sosio-religiusitas untuk pemberdayaan masyarakat di sekitarnya, seperti rancangan Pasar Tani di Ciwidey dengan mitra Pesantren Al Ittifaq (Ekomadyo, 2015), rancangan ruang inovasi petani kopi dengan mitra Pesantren At Taqwa di lereng Gunung Burangrang (Ekomadyo, dkk, 2018), fasilitas inovasi ternak terpadu dengan mitra Yayasan Al Amin (Ekomadyo, 2019), dan pengembangan Fasilitas Eduwisata Urban Farming di Cisarua Cimahi dengan Pendekatan Desain Kolektif untuk Mengintegrasikan Jejaring Pasar Hortikultura dan Jejaring Aktivitas Sosio-religius (Ekomadyo, dkk, 2020). Pondok Pesantren Sirojul Huda mempunyai kolam yang terkoneksi dengan anak sungai Citarum, yaitu sungai Ciwidey, yang ingin dikembangkan dari sekadar fungsi sosial menjadi fungsi ekonomi. Belum adanya pengelolaan kolam ikan di pondok pesantern Sirojul Huda secara maksimal dan pemanfaatan yang belum dilakukan secara lebih luas menjadi latar belakan dilaksanakannya PM ini.