Irwan Iskandar
Danau Batur merupakan salah satu situs penting di Indonesia yang terletak di kawasan Batur Unesco Global Geopark. Selain itu, terdapat pemandangan alam indah, kekayaan situs-situs geologi disertai dengan tradisi masyarakat yang unik merupakan perpaduan dari kekayaan alam dan budaya yang tidak ternilai di Bali. Air dari danau ini digunakan untuk keperluan sehari-hari dan juga irigasi pertanian penduduk sekitar. Dalam beberapa tahun terakhir, terjadi peningkatan volume danau batur yang terjadi setiap tahunnya. Peningkatan volume danau ini merupakan sesuatu yang langka mengingat danau merupakan sistem tertutup dengan tidak ada inlet maupun outlet dari air danau serta rata-rata curah hujan yang relatif tetap setiap tahunnya. Hal ini kemungkinan terdapat penambahan air yang mungkin berasal dari dalam sistem hidrologi maupun hidrogeologi danau itu sendiri. Hingga saat ini, peningkatan volume danau telah menyebabkan beberapa kerugian diantaranya beberapa sawah penduduk sudah terendam air danau. Peristiwa ini dapat menjadi suatu kerugian jika tidak bisa dikelola dengan baik, namun jika diketahui sistemnya, bisa jadi merupakan suatu keuntungan tersendiri dengan sisi keunikannya tersebut. Dengan keunikannya ini, dapat menjadikan Danau Batur menjadi salah satu water heritage yang kemudian dapat dikaitkan dengan cerita dan kepercayaan yang berkembang di masyarakat mengenai Danau Batur. Hal ini juga dapat memperkaya dan mengembangkan situs geologi Kawasan Batur Unesco Global Park. Informasi mengenai proses dan sistemnya, dapat dijadikan sebagai pedoman dalam manajemen dan pelestarian Danau Batur serta antisipasi terhadap kerugian yang mungkin akan ditimbulkan setelahnya.
Penerapan Karya Tulis, Pelaksanaan Kegiatan Kepedulian Sosial berupa pendidikan/penyuluhan/pendampingan
Dalam beberapa tahun terakhir, terjadi peningkatan volume danau batur yang terjadi setiap tahunnya. Peningkatan volume danau ini merupakan sesuatu yang langka mengingat danau merupakan sistem tertutup dengan tidak ada inlet maupun outlet dari air danau serta rata-rata curah hujan yang relatif tetap setiap tahunnya. Hal ini kemungkinan terdapat penambahan air yang mungkin berasal dari dalam sistem hidrologi maupun hidrogeologi danau itu sendiri. Hingga saat ini, peningkatan volume danau telah menyebabkan beberapa kerugian diantaranya beberapa sawah penduduk sudah terendam air danau. Peristiwa ini dapat menjadi suatu kerugian jika tidak bisa dikelola dengan baik, namun jika diketahui sistemnya, bisa jadi merupakan suatu keuntungan tersendiri dengan sisi keunikannya tersebut.