PENDAMPINGAN DAN PERINTISAN PEMBERDAYAAN
EKONOMI MASYARAKAT DENGAN USAHA TERNAK
JANGKRIK SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN PENDAPATAN
KELUARGA MELALUI UNIT USAHA MASJID (UUM) AL
HIDAYAH DI KAMPUNG CISEUPAN DESA KARAMATWANGI

CISURUPAN GARUT
Nama Peneliti (Ketua Tim)

Irwan Gumilar



Ringkasan Kegiatan

Mata pencaharian di kampung ciseupan pada umumnya hanya di sektor pertanian saja. Mata pencaharian pada sector pertanian sangat dipengaruhi oleh musim, modal, dan teknologi yang digunakan. Saat faktor-faktor tersebut tidak mendukung, para petani menganggur dan mengakibatkan tidak adanya pemasukan pendapatan keluarga. Tujuan pengabdian ini menciptakan lapangan kerja baru, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, menopang keberlanjutan kegiatan-kegiatan masjid Al-Hidayah dan terciptanya kerjasama antara instansi pemerintah (ITB) dengan UUM Al- Hidayah. Metode menggunakan perintisan Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat sebagai Upaya Peningkatan Pendapatan Keluarga melalui UUM Al Hidayah untuk jadi Penopang pendanaan kelangsungan masjid dan dapat memberdayakan ekonomi masyarakat di Kampung Ciseupan Desa Karamatwangi. Terbentuknya kelompok usaha program UUm Al-Hidayah, mulai berkembangnya UUM AL- Hidayah dari jenis usaha yang dirintis dan sampai saat ini masyarakat masih belajar cara-cara pembesaran jangkrik dengan baik untuk mencapai tujuan yang diharapkan. Kegiatan pemberdayaan masyarakat melalui berternak jangkrik ini semakin menambah lapangan kerja baru, dan ada pihak lain yang siap menampung/membeli jangkrik tersebut. Kata Kunci : Peningkatan Pendapatan, UUM Al Hidayah, Brternak Jangkrik.



Capaian

Pelaksanaan Kegiatan Kepedulian Sosial berupa pendidikan/penyuluhan/pendampingan, Perintisan kelompok usaha dan pengembangan UKM



Testimoni Masyarakat

Masalah waktu turunnya dana, dimana turunnya dana pada termin pertama dan kedua ada jeda yang lumayan lama sehingga turut menghambat keberlangsungan kegiatan