Ahmad Danu Prasetyo
Salah satu permasalahan sektor UMKM yang umum diketahui ialah kurangnya pendidikan serta rendahnya literasi keuangan para pelaku UMKM, walaupun hingga saat ini belum ada data pasti mengenai profil literasi keuangan pelaku UMKM di Kota Bandung. Pemberian kredit usaha pada pelaku usaha yang kurang kompeten dapat meningkatkan risiko gagal bayar atas kredit usaha yang diberikan. Tingginya angka kredit bermasalah dapat berdampak negatif pada kondisi perekonomian masyarakat. Oleh karena itu, penelitian ini penting dilakukan untuk mendapatkan data profil literasi dan inklusi keuangan pelaku UMKM di Kota Bandung, khususnya di wilayah sekitar kampus Ganesha Institut Teknologi Bandung. Program Pengabdian Masyarakat ini bertujuan untuk mengetahui tingkat literasi keuangan UMKM dan memberikan pelatihan bagi UMKM di Kota Bandung dalam rangka meningkatkan literasi keuangan pelaku usaha sektor ini. Riset ini diharapkan dapat memberi manfaat bagi industry keuangan tentang kondisi pasar UMKM dan memberikan bukti empiris tentang kondisi literasi keuangan UMKM di Kota Bandung.
Pelaksanaan Kegiatan Kepedulian Sosial berupa pendidikan/penyuluhan/pendampingan
Pengumpulan data dengan metode wawancara dan penyebaran kuesioner kepada pelaku UMKM dinilai efektif dalam menjelaskan dan memahami keadaan di lapangan secara apa adanya. Namun, metode ini dirasa cukup menguras tenaga dan waktu yang lama. Jika tenggat waktu penelitian yang diberikan terbilang singkat, kami kurang menyarankan penggunaan metode ini. Permasalahan berikutnya ialah penentuan tanggal pelaksanaan pelatihan, karena banyaknya UMKM yang tidak dapat hadir dengan alasan tidak dapat meninggalkan usaha yang mereka jalankan. Karena itu, pelatihan yang ditujukan bagi peaku UMKM sebaiknya diselenggarakan pada hari libur atau akhir pekan.