Chandra Tresnadi
Keanekaragaman aset visual ragam hias batik khas daerah di Indonesia berpotensi digunakan sebagai konten visual di berbagai bidang termasuk bidang multimedia (game atau animasi) seperti yang pernah dilakukan pada desain interface, karakter, dan latar game Nitiki (Tresnadi, dkk. 2009) yang menggunakan aset visual dari enam daerah sentra batik di Indonesia. Kegiatan PKM P3MI 2019 ini merupakan lanjutan (tahap 2) dari karya prototip animateutik yang kali ini bergeser ke wilayah konten visual animasi dengan secara khusus meminjam objek ragam hias batik satu daerah di Indonesia terlebih dahulu yaitu diawali dari sentra batik Madura dengan gaya maduraan sebagai sumber/material aset visual untuk diberdayakan dalam desain prototip karya animasi. Kegiatan PKM ini bertujuan mengumpulkan dan mengeksplorasi kemungkinan pemberdayaan aset visual visual ragam hias batik khas daerah di Indonesia (gaya maduraan) sebagai konten desain animateutik. Kegiatan ini menggunakan pendekatan design action (perancangan/penciptaan) yaitu melakukan kerja desain: diawali dengan pengumpulan aset visual dari sumber koleksi perajin juga pustaka, diolah menjadi desain karakter/ilustrasi, memetakan warna khas, dikolaborasikan dengan teknik batik tulis pada kain katun, difoto, dan terakhir dianimasikan sehingga menjadi rangkaian film animasi stop motion. Kesimpulan yang didapat adalah aset visual ragam hias batik maduraan yang diberdayakan sebagai desain dalam animateutik Ara-ara meliputi objek mahluk hidup, warna, keragaman gori (isen-isen) dan juga ternyata didukung oleh artefak atau konten berbasis kebudayaan masyarakat Madura seperti rumah tradisional, kegiatan khas, makanan, pakaian, sampai tarian. Semua aset visual tersebut diberdayakan olahan desain animateutik dengan gaya visual stilatif, komikal, terpenggal dibalut oleh nuansa warna khas batik maduraan yaitu merah dan biru gelap didukung oleh coklat yang membedakan dengan karya animateutik Ngibing sebelumnya.
Penerapa Karya Seni/Desain/Arsitektur/Perencanaan Wilayah
Keanekaragaman aset visual ragam hias batik khas daerah di Indonesia berpotensi digunakan sebagai konten visual di berbagai bidang termasuk bidang multimedia (game atau animasi)