Pelatihan Profiling Atlet Bagi Para Pelatih Futsal Se-Kota Bandung
Nama Peneliti (Ketua Tim)

Agung Dwi Juniarsyah



Ringkasan Kegiatan

Demi mencapai performa atlet yang optimal, seorangpelatih harus mengetahui potensi pemain dan metode yang tepat untuk mengembangkanpotensi pemain tersebut. Salah satu cara memahami potensi pemain dengan baikadalah dengan melakukan profiling. Profiling merupakan pendataan terhadap aspekantropometri atlet (mencakup usia, tinggi badan, berat badan, persentase lemak,dan BMI) dan komponen kondisi fisik (fleksibilitas, kecepatan, kekuatan,kelincahan, dan daya tahan kardiovaskular).Tujuan kegiatan ini adalah mengedukasi para pelatih futsal dikota bandung tentang pentingnya mengetahuikarakteristik fisiologi dan antropometri atlet dan keterampilan dalam tespengukuran pada atlet guna mencapai prestasi pemain yang optimal. Sosialisasi disampaikan dalam dua bentuk kegiatan, yaitu workshop danpraktek. Kegiatan workshop disampaikan dalam bentuk diskusi terpimpin tentangpentingnya antropometri dan karakteristik fisiologi atlet, sedangkan praktekyaitu pelatihan keterampilan tes pengukuran atlet. Setelah mendapatkan pelatihan,para pelatih diberi tugas untuk melakukan pendataan terhadap pemain dari tim didikannyamasing-masing. Setelah pelaksanaan kegiatan ini, para pelatih memiliki kemampuan dalam melakukan tes pengukurankarakteristik fisiologi atlet futsal, dan dilakukan dua kali dalam satu tahununtuk melihat sejauh mana perkembangan atletnya. Pelatih juga dapat membuatprogram Latihan yang sesuai dengan perkembangan karakteristik fisiologi atletnya.



Capaian

Jurnal Nasional



Testimoni Masyarakat

terbentuknya sebuah modul tentang pentingnya mengetahui profiling atlet serta sebuah keterampilan yang diberikan kepada para pelatih tentang bagaimana cara membuat sebuah load management dan cara melakukan tes pengkuran fisiologi pada atlet sehingga para pelatih dapat membuat sebuah program latihan yang sesuai dengan karakteristik fisiologi dan antropometri atlet masing-masing.