Nama Peneliti (Ketua Tim)

Ima Mulyama Zainuddin



Ringkasan Kegiatan

Bertepatan dengan kondisi pandemi Covid-19 yang dihadapi saatini, ketahanan pangan nasional dan daerah menjadi program yang memerlukanperhatian khusus supaya ketersediaannya tetap terjamin dan tetap mengurangikebutuhan akan impor. Salah satu kebijakan pemerintah dalam mengatasi hal iniyaitu dengan memaksimalkan diversifikasi pangan serta pemanfaatan enam jenispangan lokal non-beras, seperti singkong, jagung, pisang, sagu, talas, dankentang. Salah satu jenis produk yang berpotensi mengurangi kebutuhan imporgandum yaitu Modified Cassava Flour (MOCAF), yang dapat dilakukan pada skalarumah tangga maupun industri. Tahun 2021, pada Program Pengabdian Masyarakat,tim SITH ITB telah menjalin kerjasama dengan PT. Mutuagung Lestari untukmemperkenalkan standarisasi mutu MOCAF pada dua desa binaan ITB tersebut. Dalamkerjasamanya ini, bertujuan untuk memberikan pelatihan untuk menghasilkan MOCAFyang memenuhi SNI, meningkatkan pendapatan kelompok tani di Desa Sukawangi danDesa Pamulihan berdasarkan prinsip knowledge-based economy, memelihara kemitraaan yang telah terwujud antara SITH ITBdengan Desa Sukawangi dan Pamulihan supaya dapat terus terjalin dalam jangkapanjang, serta menciptakan kemitraan yang baik dengan PT. Mutuagung Lestariuntuk menghasilkan produk berkualitas SNI di tingkat Kelompok Tani. Beberapatahap kegiatan yang telah dilaksanakan diantaranya tahap persiapan, tahappelaksanaan program, dan tahap monitoring dan evaluasi program. Dalam tahappelaksaan program, dilakukan pelatihan secara teoritis oleh Dr. Ima M.Zainuddin & Mitra, Dr. Rijanti Rahaju Maulani, dan Dr. Mia Rosmiati. Selainsecara teoritis, pelatihan juga dilakukan secara praktik langsung yang dibantuoleh dua mahasiswa KKN yang berasal dari jurusan Rekayasa Pertanian ITB.Program pelatihan berjalan selama 10 bulan dengan tahap persiapan selama 2bulan, tahap pelaksanaan program selama 5 bulan, tahap monitoring dan evaluasiprogram selama 8 bulan, dan publisitas & laporan selama 2 bulan. Output dari kegiatan yang telah dilakukan berupa videokegiatan yang diunggah ke media sosial dan publisitas di media massa/mediaonline/jurnal ilmiah.



Capaian

Kegiatan



Testimoni Masyarakat