Harry Mahardika
Kajian pendahuluan akuifer air tanah dengan metode resistivitas telah dilakukan di Desa Pekuncen, Kecamatan Jatilawang, Kabupaten Banyumas, Provinsi Jawa Tengah. Kegiatan ini merupakan salah satu topik pada Program Pengabdian Masyarakat Institut Teknologi Bandung Tahun 2023. Pada kegiatan ini dilakukan pengukuran sifat kelistrikan lapisan bawah permukaan menggunakan metode resistivitas 1D dan 2D. Dari tiga titik ukur geolistrik 1D yang tersebar di bagian selatan dan tengah RW 005 Desa Pekuncen ditemukan lapisan bawah permukaan yang diduga jenuh air terletak pada kedalaman 5-10 m dari permukaan tanah. Sedangkan pada lapisan yang lebih dalam diduga tidak mungkin menyimpan airtanah karena terindikasi sebagai batuan dasar vulkanik yang mempunyai nilai resistivitas relatif tinggi dibandingkan lapisan yang mengandung air. Dipastikan pula bahwa secara hidrogeologis Desa Pekuncen terletak di tepi Cekungan Air Tanah Cilacap sehingga menyulitkan penyimpanan air tanah dalam jumlah besar. Namun mengingat kebutuhan air desa tersebut sangat penting dan secara geologi mempunyai struktur yang berpotensi menimbulkan bencana, maka perlu dilakukan kajian lebih lanjut untuk memperoleh kesimpulan yang lebih komprehensif.
Investigasi Air Tanah di RW05 Desa Pekuncen
Memberikan informasi lokasi akuifer air tanah untuk warga setempat dan menambah pengalaman bagi mahasiswa MBKM dalam pengambilan data di lapangan