Nama Peneliti (Ketua Tim)

Epin Saepudin



Ringkasan Kegiatan

Kehadiran teknologi informasi menjadikan proses komunikasi berlangsung sangat cepat, seolah tanpa ada jarak pemisah antar masing-masing individu maupun kelompok. Salah satu dampak positif dari kemajuan teknologi tersebut adalah berkembangnya model pemasaran digital yang memberikan berbagai kemudahan bagi masyarakat untuk memenuhi kebutuhannya. Namun demikian, peluang tersebut belum banyak disadari oleh para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang tinggal di wilayah perbatasan negara. Saat ini, tren pemasaran beralih dari konvensional menjadi digital. Konsep digital marketing bagi para pelaku UMKM yaitu dapat memasarkan produknya dimana saja dan kapan saja melalui internet. Sekalipun sudah mulai ada yang memanfaatkan sosial media, akan tetapi daya jangkaunya masih rendah, dimana target pasar hanya orang-orang yang memang sudah dikenal sebelumnya (jalinan pertemanan). KehadiranĀ  digital marketing sangat membantu para pelaku UMKM dalam memasarkan produknya, karena memiliki daya jangkau yang sangat luas. Tidak hanya mengenalkan produknya kepada masyarakat yang tinggal di daerahnya, melainkan dapat terjadi proses pemasaran lintas kabupaten/kota, lintas propinsi, bahkan lintas negara dan benua. Hal ini semata karena kian hari, pengguna internet di seluruh dunia terus mengalami peningkatan. Oleh karena itu, pelatihan pemanfaatan digital marketing bagi pelaku UMKM Pasar Seni Desa Banyumulek, Kecamatan Kediri, Kabupaten Lombok Barat, Provinsi Nusa Tenggara BaratĀ  penting dilakukan untuk mengembangkan pemasaran dan meningkatkan volume penjualan dibidang kerajinan. Kegiatan pelatihan digital marketing ini terdiri dari tiga tahap. Pertama, diskusi dan tanya jawab seputar permasalahan-permasalahan yang dihadapi dalam memasarkan produk, terutama pada masa dan pasca pandemi. Kedua, penyampaian materi mengenai digital marketing, potensinya dalam mengembangkan usaha, serta hal-hal yang harus diperhatikan dalam memanfaatkan digital marketing seperti teknik pengambilan foto produk dan content writing. Ketiga, simulasi pemanfaatan digital marketing dan web e-catalog pemasaran produk melalui praktek secara langsung. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan, wawasan, dan keterampilan pelaku UMKM dalam melakukan pemasaran produk dengan memanfaatkan digital marketing sehingga mempercepat pemulihan ekonomi pada masa dan pasca pandemi covid-19. Selain itu, dengan bekal keahlian digital marketing, diharapkan adaptabilitas pelaku UMKM dalam menjalankan bisnis di era digital semakin meningkat sehingga memicu tumbuhnya pelaku-pelaku usaha baru sehingga memperkuat ekonomi regional dan nasional



Capaian

Kegiatan



Testimoni Masyarakat

Edukasi digital marketing yang dilakukan melalui pelatihan pemanfaatan website e-catalog ini bertujuan meningkatkan adaptabilitas pelaku UMKM kerajinan gerabah dalam menjalankan bisnis di era digital, sehingga dapat mempercepat pemulihan ekonomi pasca pandemi di wilayah 3T (tertinggal, terdepan, dan terluar. Disamping itu, adanya edukasi mengenai kemudahan pemasaran di era digital diharapkan dapat memicu tumbuhnya pelaku-pelaku usaha baru sehingga memperkuat ekonomi regional dan nasional.