E-Chem 4.0 : Edukasi Kimia di tingkat SMA/MA Berbasis Revolusi Industri 4.0
Nama Peneliti (Ketua Tim)

Atthar Luqman Ivansyah



Ringkasan Kegiatan

Ilmu Fisika dan Kimia merupakan salah satu ilmu abstrak berupa kumpulan fakta, konsep tentang materi, baik unsur, senyawa, atom, molekul, maupun ion. Objek abstrak tersebut menyebabkan siswa kesulitan untuk memahami materi tertentu dalam mata pelajaran tersebut. Di sisi lain, era revolusi industri 4.0 menuntut penggunaan teknologi di berbagai bidang kehidupan, termasuk pada bidang pendidikan. Berbagai perangkat lunak telah banyak dikembangkan untuk dapat menunjang pembelajaran di sekolah. Namun penggunaan perangkat lunak ini masih asing digunakan di tingkat sekolah menengah pertama ataupun sekolah menengah atas. Sehingga sebagian besar guru lebih banyak memilih menggunakan gambar dua dimensi ataupun alat peraga konvensional, dimana cara ini kurang efektif karena masih bisa menimbulkan kesalahpaham siswa. Pengabdian masyarakat ini ditujukan untuk melakukan sosialisasi penggunaan perangkat lunak di bidang Kimia menggunakan Avogadro dan pengenalan pembuatan simulasi Fisika (Gerak Jatuh Bebas, Bandul, dan Gerak Parabola) dengan menggunakan bahasa pemrograman Python dan Matter Js untuk menjadi solusi terhadap permasalahan di atas. Dengan demikian, guru Kimia dan Fisika dapat memberikan pemahaman yang tepat sehingga siswa dapat memahami materi terkait dengan baik dan menyeluruh melalui pemanfaatan teknologi.
Kegiatan Pengabdian Masyarakat (PM) yang didanai dan didukung oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Institut Teknologi Bandung (ITB) telah sukses diselenggarakan di SMA Negeri 4 Denpasar dengan tema “Edukasi Kimia dan Fisika di Tingkat MA / SMA Berbasis Revolusi Industri 4.0.” Acara ini berhasil diikuti oleh 75 orang peserta, yang terdiri dari 37 peserta bidang fisika dan 36 peserta bidang kimia, yang diadakan dari hari Jumat sampai Sabtu, 21-22 Juli 2023. Kegiatan PM ini bertujuan untuk memperkenalkan pembelajaran kimia dan fisika dengan memanfaatkan berbagai teknologi yang sedang berkembang, khususnya di bidang komputasi. Para peserta acara diajak untuk mengenal dan memahami beragam teknologi terbaru yang dapat digunakan dalam proses belajar mengajar kimia dan fisika. Teknologi seperti simulasi interaktif dan pemodelan molekul sederhana menjadi fokus utama dalam menyajikan materi pembelajaran yang menarik dan interaktif. Selain memperkenalkan teknologi, acara ini dimulai dengan pemaparan materi tentang miskonsepsi di bidang kimia dan fisika. Tujuan dari bagian ini adalah untuk meluruskan beberapa kesalahpahaman yang mungkin ada pada siswa ataupun para tenaga pendidik. Dengan menyadari dan memahami miskonsepsi, diharapkan proses pembelajaran kedua bidang tersebut dapat lebih optimal dan efisien. Acara PM ini berlangsung meriah dan sukses dengan dukungan antusias dari kepala sekolah SMA Negeri 4 Denpasar dan kehadiran para guru kimia dan fisika dari berbagai sekolah di Bali. Para peserta acara terlibat aktif dalam diskusi dan praktik langsung dengan teknologi yang telah disiapkan oleh tim panitia.



Capaian

Memberikan pelatihan kepada guru Kimia dan Fisika tingkat SMA/MA se-Provinsi Bali terkait dengan struktur molekul dan pemodelan sistem fisis menggunakan bantuan perangkat lunak.



Testimoni Masyarakat

Manfaat bagi KK/FS/ITB adalah meningkatkan publisitas KK/FS/ITB di berbagai daerah di Indonesia, khususnya di Provinsi Bali, sehingga diharapkan dapat mendorong para guru Kimia dan Fisika tingkat SMA/MA untuk melanjutkan pendidikannya ke FMIPA ITB. Manfaat bagi Indonesia/Global adalah membantu para guru dan siswa agar dapat memahami pelajaran Kimia dan Fisika lebih baik melalui penggunaan program sehingga pelajaran Kimia dan Fisika tidak lagi menjadi "momok" yang menakutkan di sekolah.