Dinamika Populasi Penanganan Laju Pertumbuhan Ganoderma Sp. Dalam Membantu Petani Lokal Meningkatkan Produktivitas Kelapa Sawit Di Kalimantan Tengah
Nama Peneliti (Ketua Tim)

RR. Kurnia Novita Sari



Ringkasan Kegiatan

Kelapa sawit merupakan salah satu komoditi hasilperkebunan yang memiliki peran penting dalam perekonomian di Indonesia.Permasalahan utama yang dihadapi adalah rendahnya produktivitas dan kualitaskelapa sawit yang disebabkan oleh Ganoderma sp. Perkebunan kelapa sawit yangterinfeksi biasanya tidak dapat mencapai produktivitas potensinya. Ganodermasp. adalah patogen yang mampu mengakali sistem pertahanan tumbuhan sebelummenyebabkan penyakit. Jaringan yang hidup memiliki nutrisi lebih rendah dansulit dipecah dibandingkan dengan nutrisi di bahan organik.Serangan Ganoderma sp. di perkebunan kelapa sawitterus meningkat seiring dengan penanaman generasi baru kelapa sawit. Namunserangan Ganoderma sp. baru dapat dikenali setelah tanaman terinfeksi beberapatahun dan tindakan penyelamatan tidak dapat dilakukan. Hal-hal yang dapatdilakukan melawan penyakit ini hanyalah tindakan preventif seperti pemberianTrichoderma, pemberakan pada saat tanam ulang dan pembuatan big hole. Untukmenekan penyebarannya tanaman terserang Ganoderma sp. sebaiknya dimusnahkansegera. Sayangnya hingga saat ini metode deteksi untuk melihat keefektivanmetode pencegahan Ganoderma sp. belum ada.Hal ini membuat para petani kelapa sawit diKalimantan Tengah merasa kewalahan dalam menangani seragan jamur Ganoderma sp.Jika satu tanaman kelapa sawit tumbang, maka tanaman lainnya juga ikut tumbang.Gelaja awal yang muncul sebelum tumbang yakni batang pohon bagian bawah membusuk.Sudah berbagai cara dilakukan oleh para petani antara lain memberi racun maupunmemotong dan membakar pohon yang busuk di luar lahan, tetapi tidak membuahkanhasil, jamur kembali muncul.Ganoderma sp. sama halnya dengan kanker padamanusia. Khususnya pada kebun yang sudah bergenerasi sangat rentan munculserangan karena sudah ada biangnya dari kebun sebelum replanting. Jamur inisulit dihilangkan karena sumber penularnya sudah ada di lahan. Oleh karena itu,proposal ini dibuat untuk membantu para petani dalam penanggulangan Ganodermasp. melalui dinamika populasi laju pertumbuhan jamur berdasarkan waktu,sehingga para petani tau kapan waktu Ganoderma sp. akan menyerang dan tersebarke lokasi perkebunan kelapa sawit. Dengan demikian, penanggulangan awal dapatdilakukan sesuai cara intervensi yang pernah dicoba untuk diaplikasikan.



Capaian

Karya Tulis, Kegiatan



Testimoni Masyarakat

• Bagi Peneliti, pembentukan model matematika dinamika populasi laju pertumbuhan Ganoderma sp. dapat dikembangkan dan dipelajari intervensi-intervensi yang dapat dilakukan secara efektif dan efisien. • Bagi Petani Lokal, serangan serangan Ganoderma sp. dapat ditanggulangi dan melakukan intervensi yang tidak membutuhkan waktu lama dan biaya yang mahal. • Bagi pemerintah kabupaten setempat dapat meningkatkan perekonomian dan daya jual kelapa sawit di kabupaten setempat.