Andry Widyowijatnoko
"Bambu merupakan bahan bangunan lokal yang sangat berkelanjutan. Akhir-akhir ini pemakaian bambu untuk bahan bangunan meningkat tajam seiring dengan meningkatnya kesadaran akan kelestarian lingkungan hidup. Pengabdian masyarakat ini ditujukan untuk mempromosikan pemakaian bambu di masyarakat dengan membantu mendesain bangunan publik yang dibutuhkan. Ada dua bangunan fasilitas keagamaan yang akan dibantu desainnya, sebuah masjid di Cilengkrang Bandung, dan masjid bambu di Purworejo. Pemakaian bambu untuk kedua bangunan ini dimaksudkan untuk memanfaatkan bambu yang banyak terdapat di Bandung dan sekitarnya serta di Purworejo, serta memperkenalkan pemakaian bambu untuk bangunan publik. Selain itu salah satu cara untuk mempromosikan bambu di kalangan umat Islam adalah dengan cara memberikan contoh konstruksi bangunan bambu modern yang representatif untuk mengubah cara pandang umat yang sebelumnya memandang sebelah mata konstruksi bambu. Diharapkan pemakaian bambu bisa masuk ke kalangan umat Islam sebagai salah satu cara perwujudan Islam sebagai rahmat bagi seluruh alam."