Nama Peneliti (Ketua Tim)

Nurdian Ichsan



Ringkasan Kegiatan

Kebutuhan platform virtual untuk kegiatan publikasi ataupresentasi karya dan penelitian dalam bidang seni, desain dan kriya menjadisalah satu dasar pemikiran kegiatan ini. Kebutuhan tersebut didorong oleh pandemiCovid-19 di mana selama masa tersebut terjadi perubahan dan pergeseranpola-pola komunikasi dan interaksi yang sangat didukung oleh teknologiinformasi paling mutakhir.Perubahan tersebut juga telah mendorong munculnya berbagaiupaya-upaya mediasi karya seni yang biasanya secara langsung (di luar jaringan)menjadi di dalam jaringan. Karya-karya seni yang bersifat fisik didigitalkan agarbisa dipresentasikan dalam platform digital. Teknologi memungkinkan karya-karyauntuk dialihkan menjadi data digital sehingga bisa disimpan, diperbanyak, didistribusikan,dan dipresentasikan melalui perangkat teknologi. Namun presentasi dan pameran virtual dalam tersebut menyisakanproblematik dan pertanyaan perihal sejauh pengalaman terhadap karya seni yangbersifat langsung bisa disimulasikan melalui media digital. Kegiatanperancangan platform Galeri Soemardja Virtual ini berupaya untuk memediasikanantara relaitas virtual dan non virtual. Perancangan sengaja dibuat berdasarkanbentuk ruangan galeri asli, namun dengan menggunakan prinsip realitas virtual yaitusimulasi, dirancang bentuk galeri extended dari bentuk aslinya. Penggunaan perdana dalam platform galeri virtual ini adalahkegiatan pameran yang mengundang beberapa seniman dengan berbagai latarbelakang. Pameran ini bukan hanya bentuk uji coba galeri virtual, namun secarakhusus juga upaya memaknai kehadiran realitas virtual dan problematik yangmenyertainya. Karya-karya yang dipamerkan merupakan gambaran terhadap akan pengalamankita hari-hari ini dan nanti, dimana antara yang virtual dan non virtual makinmembaur dan bertukar.Selanjutnyaplatform galeri virtual ini akan menjadi basis pengembangan kemungkinan interaktifitaskarya seni dengan pengunjung dan juga menjawab kemungkinan penggunaan mediavirtual dalam kegiatan pameran atau publikasi karya seni secara lebih ekstensifdan variatif sesuai dengan kebutuhan dalam dunia seni rupa.



Capaian

Publisitas



Testimoni Masyarakat

- Menyediakan platform virtual untuk publikasi hasil penelitian karya seni dan desain. - Mempersiapkan atau bentuk antisipasi terhadap penggunaan platform digital setelah masa pandemi Covid-19