Aplikasi Prinsip Teknokultur Dalam Pemberdayaan Potensi Ekonomi Masyarakat Pengemasan Dan Pemasaran Produksi Opak Kampung Cibeureum, Desa Tarumanegara, Kec. Cigeulis, Kab. Pandeglang Banten
Nama Peneliti (Ketua Tim)

Ade Engkus Kusnadi



Ringkasan Kegiatan

Aplikasi Prinsip Teknokultur dalam Pemberdayaan Potensi Ekonomi Masyarakat Melalui Pendampingan Home Industry (Pengemasan dan Pemasaran di Kampung Cikeuyeup). Upaya mewujudkan kesejahteraan masyarakat dapat dilakukan melalui gerakan pemberdayaan masyarakat. Gerakan pemberdayaan masyarakat adalah sekumpulan tindakan-tindakan yang dikembangkan oleh suatu masyarakat agar warga masyarakat dapat mengatasi masalah sosialnya atau semua bentuk investasi sosial yang tujuan utamanya meningkatkan kesejahteraan perorangan dan masyarakat secara keseluruhan. Berdasarkan temuan awal dan hasil wawancara dengan masyarakat sekitar, kendala yang muncul selama ini dalam mengembangkan potensi tersebut diantaranya dalam hal pengemasan (packaging) dan pemasaran (marketing). Harus dipertimbangkan aspek pengemasan agar produk yang dihasilkan nantinya diminati dan digemari oleh konsumen di pasaran. Selain itu, perlu dipertimbangkan juga aspek pemasaran produk yang dihasilkan nantinya agar lebih efektif dan menghasilkan.



Capaian

Penerapa Karya Seni/Desain/Arsitektur/Perencanaan Wilayah, Pelaksanaan Kegiatan Kepedulian Sosial berupa pendidikan/penyuluhan/pendampingan



Testimoni Masyarakat

Bagaimana warga masyarakat dapat mengatasi masalah sosialnya atau semua bentuk investasi sosial yang tujuan utamanya meningkatkan kesejahteraan perorangan dan masyarakat secara keseluruhan.