ITB dan Kemendesa Bersinergi untuk Pengembangan Kawasan Transmigrasi

Pada hari Kamis, 25 Juli 2024, Institut Teknologi Bandung (ITB) menerima kunjungan dari Dirjen Pembangunan dan Pengembangan Kawasan Transmigrasi (PPKT) di Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), ITB, Jalan Ganesa No. 10, Coblong, Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat. Pertemuan ini diadakan mulai pukul 03.00 hingga 15.00 WIB.

Agenda utama pertemuan ini adalah untuk membahas koordinasi terkait kerja sama antara Direktorat Jenderal PPKT dengan LPPM ITB. Diskusi tersebut menghasilkan rencana untuk merancang program bersama yang akan diimplementasikan hingga akhir tahun di 2 hingga 4 kawasan transmigrasi, masing-masing kawasan terdiri dari 10 hingga 20 desa.

Program ini akan menjadi flagship atau program unggulan dari Ditjen PPKT dan ITB, dengan pendanaan yang dibagi antara Kemendesa PDTT dan ITB. Peresmian kerja sama ini akan ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKB) yang dijadwalkan pada bulan September.

Kawasan transmigrasi yang akan menjadi percontohan ini akan mendapatkan berbagai fasilitas dari keahlian ITB, termasuk perencanaan hunian, fasilitas umum, dan layanan dasar seperti air bersih, internet, dan lainnya. Para dosen dan mahasiswa ITB akan terjun langsung ke lapangan untuk melaksanakan program ini.

Dirjen PPKT, Danton Ginting Munthe, bersama La Ode Muhajirin, Direktur Pembangunan Kawasan Transmigrasi, dan Drs. Nirwan Ahmad Helmi, Direktur Pembangunan Kawasan Transmigrasi, turut menjajal Modultrax di Design Centre FSRD ITB, Gd. CADL, ITB. Alat ini dipromosikan untuk digunakan di wilayah transmigrasi yang akan dikembangkan tahun depan. Dalam kesempatan tersebut, mereka didampingi oleh Deny Willy Junaidy, Sekretaris Bidang Pengabdian kepada Masyarakat ITB.

Dengan kolaborasi ini, diharapkan kawasan transmigrasi dapat berkembang lebih baik dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat setempat.

89

views